GRESIK - Bertempat di Masjid Baiturrahman Kodim 0817/Gresik, Kapten Inf Siari (Pgs. Kasdim 0817/Gresik) beserta Para Perwira (Perwira Staf Kodim dan Danramil Jajaran), Bintara Tamtama dan ASN Kodim mengikuti kegiatan Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2024 M. Jumat (16/02/2024).
Pada peringatan Isra' Mi'raj ini menghadirkan Ustadz Khoirul Faudzi, M.Pd.I sebagai pembawa ceramah, dengan mengangkat tema yakni Aktualisasi nilai-nilai Isra' Mi'raj dan pengamalan ibadah di tengah terpaan digitalisasi.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kapten Inf Siari (Pgs. Kasdim 0817/Gresik) mewakili Dandim 0817/Gresik. Dalam sambutannya tersebut, beliau menghimbau pada seluruh anggota yang hadir supaya mengikuti kegiatan dengan semangat dan memperhatikan isi ceramah yang disampaikan. Guna dijadikan wawasan dan dapat diambil hikmah dalam menjalankan kedinasan dan kehidupan sehari-hari.
"Mari kita ikuti kegiatan Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW ini dengan semangat dan dengan hati yang ikhlas, semoga mendatangkan ilmu yang bermanfaat dan berkah, " tutur Kapten Inf Siari.
Berikutnya, penyampaian ceramah yang intinya ialah nasehat agar seluruh anggota berusaha meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, khususnya bagi yang beragama Islam agar lebih giat dalam beribadah (sholat) dan mengerjakan amal ibadah lainnya walau diiringi dengan perkembangan digitalisasi yang semakin pesat.
Sehingga secara garis besar, diharapkan setelah kegiatan Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2024 M, seluruh anggota Kodim 0817/Gresik akan lebih meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan serta lebih semangat dalam menjalankan tugas kedinasannya. (Pen0817)
Baca juga:
14 Prajurit Resmi Jadi Warga Kodim Klungkung
|